expgames-banner
Xavier

XAVIER

Mage

PROFIL

Role
Mage
Specialty
Damage/Burst
Tanggal Rilis
22 Maret 2022
Price
32000 / 599
Lane
Mid Lane
Resource
Mana
Damage
Magic
Basic ATK Type
Ranged
Durability
25%
Offense
100%
Control effect
90%
Difficulty
40%
Xavier adalah hero Mage dengan crowd control yang sangat baik. Terdapat efek immobilize yang bisa dia gunakan untuk menghambat pergerakan musuh. Di samping itu, Xavier juga bisa menjadi damage dealer yang besar.

Dalam guide ini, kamu akan menemukan penjelasan skill Xavier serta rekomendasi build yang tepat. Temukan juga tips bagaimana menggunakan Xavier atau melawan hero ini dengan counter yang efektif.

Bagi kamu yang masih pemula atau sedang mencari cara untuk meningkatkan gameplay kamu menggunakan Xavier lebih jauh, panduan ini bertujuan memberikan informasi lengkap yang dapat membantu kamu lebih memahami kekuatan dan kelemahan hero ini.

Inilah build Xavier tersakit 2023.
Kelebihan
  • Memiliki burst damage besar
  • Jangkauan serangan yang jauh dan area
  • Dapat melumpuhkan lawan
  • Dapat menembus defense lawan
  • Mudah dikombinasikan dengan semua hero
Kelemahan
  • Memiliki defense yang rendah
  • Mengandalkan skillnya untuk memberikan damage
  • Dapat dilawan dengan serangan crowd control
  • Rentan terhadap serangan gank di awal permainan
  • Hero yang tidak mudah digunakan untuk pemula

SKILL

Skill Xavier - Transcendence
Passive
Transcendence
Xavier meningkatkan damage skill setiap kali hero lawan terkena serangan. Tahap I meningkatkan damage hingga 110%. Tahap II meningkatkan damage hingga 115% dan memperluas jangkauan serangan dari skill. Tahap III meningkatkan damage hingga 120% dan mengurangi cooldown semua skill. Saat mencapai Tahap III memicu Transendensi: Semua serangan skill menjadi lebih kuat untuk sementara dan dilanjut dengan tambahan damage.
Skill Xavier - Infinite Extension
Skill 1
Infinite Extension
Xavier menembakkan Mystic Bullet yang menghasilkan magic damage. Jangkauan peluru meluas saat mengenai lawan atau Mystic Barrier, peluru yang dikeluarkan maksimal sampai 5.
Skill Xavier - Mystic Field
Skill 2
Mystic Field
Xavier menciptakan Mystic Barrier. Musuh yang menyentuh barrier akan terkena efek slow dan movement speed rekan Xavier meningkat . Jika skill Xavier mengenai barrier, akan menjadi area yang memberikan damage dan melumpuhkan lawan.
Skill Xavier - Dawning Light
Ultimate
Dawning Light
Xavier memancarkan sinar sihir Mistik dari jarak jauh yang dapat memberikan damage pada lawan di jalur sinar mistik. Menggunakan skill Dawning Light membuat Xavier memasuki mode Transcendence tahap III

LORE

Xavier, yang pernah menjadi anggota Knights of Light yang dihormati, berasal dari Kota Lumina dan memiliki kekuatan sihir Mistik yang sangat langka. Saat masih anak-anak, ia menemukan kemampuan uniknya saat menyelamatkan seekor kucing dari bahaya. Setelah itu dirinya naik pangkat dengan cepat dan dia menjadi Arbiter of Light yang melayani Gereja dengan setia.

Namun, setelah menyaksikan pembantaian kejam yang dilakukan Gereja terhadap warga sipil tak berdosa dengan kedok "penindasan sesat", keyakinannya sangat terguncang.

Selama bertahun-tahun, dia bergulat dengan keyakinan dan tugasnya, sering kali dirinya mempertanyakan metode Gereja. Saat dihadapkan pada penangkapan dua anak muda dalam sebuah misi, kenangan akan ketidakadilan di masa lalu menghantuinya, mendorong Xavier untuk menegaskan hak moralnya.

SKIN

Beyond the Clouds Xavier
Preview
Beyond the Clouds XavierBeyond the Clouds Xavier
Satoru Gojo
Preview
Satoru GojoSatoru Gojo
Verdict of Light
Preview
Verdict of LightVerdict of Light
Defier of Light
Preview
Defier of LightDefier of Light
Copyright © 2023 expgames.gg